Kategori

yuk.. mondok di PONPES MAMBA'UL HUDA

rutinan majelis sholawat malam jum'at pon |PONPES MAMBA'UL HUDA



 

SEPERCIK TINTA

HAUL ALMAGHFURLAH KH. MUHSONUDIN

K.H.Muhsonudin adalah Pendiri Pondok Pesantren Mamba’ul Huda. Beliau Lahir pada tanggal 13 Februari tahun 1934 didesa kaliabu (sebuah desa yang berada pada kecamatan salaman bagian baratdaya dari kota Magelang. K.H.Muhsonudin menikah dengan wanita yang bernama Ny.Nurul Istiqomah, beliau lahir pada tanggal 5 November 1951. Keduanya bersama sama mengabdikan dirinya kepada masyarakat dengan cara menyelenggarakan pendidikan islam dipesantren yang di singgahinya.

Pada tanggal 6 Jumadil Akhir 1378 /18 Desember 1958 usailah jenjang pendidikan di berbagai pesantren Jawa. Setelah itu, kemudian Beliau kembali ke desa asalnya, untuk beramal menyebarluaskan ilmu yang beliau timba di berbagai pesantren ke masyarakat. K.H.Muhsonudin mulai mendirikan pesantren pada tanggal 7 Dulqoidah 1378 /14 Juni 1959, atas ridho gurunya yang dinamai “Pondok Pesantren Mamba’ul Huda”.

        Pesantren inilah kemudian menjadi destinasi para santri yang belajar kitab kuning dan turats sampai ilmu pekerjaan untuk bekal hidup berkeluaraga dan bermasyarakat. Karena ilmunya yang cukup banyak, masyarakat kemudian mengenal Kh Muhsonudin sebagai ulama Syaja’ah, Multitalent, Tangguh dan kharismatik.

            K.H.Muhsonudin wafat pada hari malam jum’at pon 22 Rojab 1416 atau tanggal 15 Desember tahun 1995. Kemudian Beliau dimakamkan tepatnya didusun Ngampel desa Kaliabu Salaman Magelang yang pada saat itu dihadiri oleh sebagian Ulama Nasional dan pejabat pimpinan kenegaraan. Nyai HJ.Nurul Istiqomah wafat pada hari selasa legi 11 Robi’ul Akhir 1435 / 11 Februari 2014. Beliau dikenal dari kalangan keluarga selalu mengisi waktu luangnya dengan bersholawat kepada Junjungan Nabiulloh SAW, hingga sampai wafatnya.

MAJELIS SHOLAWAT MAMBA’UL HUDA

Majelis Sholawat mamba’ul Huda adalah sebuah organisasi dibawah naungan Ponpes Mamba’ul Huda. Didirikan pada tanggal 7 agustus 2015 lalu.Diantara kegiatan – kegiatan utamanya adalah menyelenggarakan rutinitas Mamba’ul Huda Bersholawat setiap malam jum’at pon.

JUM'AT PON

KENAPA HARUS MALAM JUM’AT PON...?

Bukan soal mistis atau malam keramat atau bisa dibilang “malam sakral”menurut mitologi pada umumnya ya, tapi menurut informasi terpercaya, rutinitas Mamba’ul Huda Bersholawat ini dilaksanakan dalam rangka memperingati wafatnya Almaghfurlah KH. Muhsonudin, sang pendiri Ponpes. Sebagai santri, tiada salahnya kita untuk mahabbah dan ta’dhim kepada seorang pendiri pondoknya, bahkan diwajibkan. Karena dalam kitab Ta’lim muta’allim “cinta dan ta’dhim seorang murid kepada gurunya merupakan sebuah kewajiban agar ilmu yang didapatkan bisa barokah dan manfaat.

Disisi lain, menurut sejarah yang ada beliau sangat mencintai sholawat kepada baginda Nabi Muhammad SAW. Selain itu juga sebagai salah satu jalan memperbesar rasa cinta kita kepada Nabi kita, Nabi Muhammad SAW.

Maka dari itu Malam Jum’at Pon sebagai malam rutinitas santri Mamba’ul Huda bersholawat secara bersamaan dalam satu wadah MAJELIS SHOLAWAT MASA MUDA.

Harapan kedepannya, kami sebagai santri tidak hanya bisa mengaji dan rutin sholawatan setiap malam jum’at pon ini, tapi juga dapat memparbesar mahabbah kita kepada nabi Muhammad dan juga para ulama’. Serta dapat mengajak masyarakat luas untuk ikut didalamnya.

Sekian, semoga bermanfaat.. aamiin

salam_mamba’ul_huda_s@ntri..

 


Posting Komentar

0 Komentar